Jika Anda merasa sakit pada bagian perut dan kotoran Anda berbentuk cairan, maka bisa jadi Anda terserang diare. Bagi Anda yang sering terserang diare, inilah penyebab penyakit diare dan cara mengobatinya. Semoga informasi ini membantu Anda agar tidak mudah terserang diare. Kalaupun saat ini Anda terserang diare, Anda bisa mengobatinya dengan cepat sehingga diare Anda tidak berlarut-larut.
Penyebab penyakit diare
Perlu Anda ketahui terlebih dahulu bahwa kondisi diare adalah kondisi di mana kotoran Anda berupa lendir atau encer atau cairan. Selain itu, kondisi ini berlanjut selama beberapa hari biasanya lebih dari 3 hari. Pada fase tertentu, bau kotoran akan sangat menyengat seperti tercium bau amis atau busuk. Selain bisa dilihat dari ciri-ciri kotoran Anda, lihat pula ciri lainnya.
Biasanya, saat terserang diare Anda akan merasa sakit pada bagian perut, mual, muntah, bahkan dehidrasi. Jangan remehkan penyakit diare karena jika tidak ditangani dan dibiarkan berlarut-larut, Anda akan terasa lemas bahkan kehilangan kesadaran.
Penyebab diare bisa beragam. Salah satu penyebab umum diare adalah keracunan makanan. Terkadang, Anda tidak menyadari bahwa ternyata Anda alergi terhadap jenis makanan tertentu. Setelah makanan tersebut Anda akan merasakan ciri-ciri di atas. Dengan kata lain Anda langsung terserang diare. Diare juga disebabkan karena infeksi atau reaksi obat-obatan. Jika diare disebabkan oleh reaksi obat-obatan, maka ada baiknya untuk menghentikan pemakaian obat tersebut.
Diare umumnya disebabkan oleh virus, bakteri, cacing, dan protozoa. Anda harus berhati-hati jika kotoran Anda sudah mulai bercampur dengan darah. Jika hal ini terjadi, maka Anda harus segera pergi ke dokter setelah membaca artikel mengenai inilah penyebab penyakit diare dan cara mengobatinya ini.
Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk mencegah terjadinya diare:
- Cuci tangan Anda sebelum makan khususnya setelah memegang sesuatu yang kotor.
- Cucilah tangan Anda dengan sabun antiseptik sehingga bakteri benar-benar hilang.
- Pastikan memasak makanan dengan benar dan hingga matang.
- Tutuplah makanan sebelum disajikan sehingga terhindar dari kotoran ataupun lalat.
Cara Mengobati Diare
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengobati diare. Cara ini dimulai dari cara dasar hingga cara lanjutan hingga diare Anda benar-benar hilang. Cara pertama adalah dengan mengkonsumsi air. Mengkonsumsi air putih sangat dianjurkan karena penderita diare seringkali menderita dehidrasi. Atasi dehidrasi tersebut sehingga Anda tidak lemas atau bahkan kehilangan kesadaran.
Setelah mengkonsumsi air putih, cobalah mengkonsumsi oralit. Pastikan Anda mengkonsumsi oralit sesuai dengan instruksi yang ada. Selain menggunakan obat, tidak ada salahnya untuk mengobati diare menggunakan obat tradisional. Umumnya, obat herbal atau tradisional tidak menimbulkan efek samping dengan hasil yang juga maksimal.
Contohnya, Anda bisa mencoba mengkonsumsi teh herbal saat menderita diare. Teh herbal sangat kaya akan manfaat. Dengan mengkonsumsi teh herbal, Anda dapat meminimalisir radang usus dan menegangkan usus saat terserang diare. Selain itu, Anda juga bisa mengkonsumsi yogurt. Yogurt bisa dipilih jika Anda suka dengan produk modern yang sehat.
Hal ini karena yogurt mengandung bakteri baik yang sangat baik untuk saluran pencernaan Anda. Jika diare Anda sedikit parah, maka ada baiknya mengkonsumsi sesuatu yang lunak. Tujuannya agar mudah untuk dicerna. Karena itu, saat diare Anda disarankan untuk mengkonsumsi pisang. Pisang tidak hanya lunak tetapi juga baik untuk menyembuhkan diare yang Anda derita.